Fungsi pengadaan dalam organisasi kerap dihadapkan pada beragam tantangan yang dapat menghambat efisiensi dan efektivitas operasionalnya, seperti: volume dan nilai pengadaan yang semakin bertambah, waktu pelaksanaan proses pengadaan yang panjang, kebutuhan barang/jasa yang beragam, proses pengadaan melibatkan banyak pihak, dan lain sebagainya. Dalam menghadapi dinamika ini, organisasi membutuhkan sumber daya manusia yang kompeten dan adaptif. Pelatihan dan Sertifikasi Certified Procurement Specialist (CPSP) dari ADW Consulting hadir sebagai solusi strategis untuk meningkatkan kompetensi para pelaku pengadaan.
Pada Oktober 2024, telah berhasil diselenggarakan Refreshment Pelatihan dan Sertifikasi Certified Procurement Specialist (CPSp) bersama peserta dari PT Patra Jasa (Persero). Dihadiri oleh 16 peserta, pelatihan ini diselenggarakan secara online dan onsite, dengan lokasi pelatihan onsite dilaksanakan di Hotel Patra Bandung, Jawa Barat. Tujuan dari dilaksanakannya pelatihan ini adalah agar para profesional pengadaan di PT Patra Jasa (Persero) dapat semakin ahli dalam mengelola kegiatan pengadaan barang/jasa dan memberikan nilai tambah bagi perusahaan.
Materi yang disusun ditujukan untuk memberikan pemahaman mendalam dan praktis yang dapat langsung diterapkan dalam pekerjaan sehari-hari, seperti bagaimana cara terbaik dalam menyusun kebutuhan dan anggaran PBJ, cara menyusun spesifikasi teknis, melakukan kualifikasi penyedia b/j, hingga melakukan evaluasi kinerja penyedia b/j. Dengan kombinasi teori dan studi kasus, peserta diharapkan mampu mengidentifikasi peluang efisiensi, mengelola risiko pengadaan, dan memastikan kepatuhan terhadap regulasi yang berlaku.
Pada akhir pelatihan, peserta mengikuti ujian sertifikasi yang dirancang untuk mengukur kompetensi mereka sesuai standar Certified Procurement Specialist. Sertifikat yang diberikan kepada peserta yang lulus merupakan bukti kompetensi mereka di bidang pengadaan, yang tidak hanya memperkuat kredibilitas profesional, tetapi juga mendukung upaya organisasi dalam menciptakan sistem pengadaan yang lebih efektif dan efisien.
Program CPSP ini menunjukkan komitmen ADW Consulting untuk membantu organisasi menciptakan SDM pengadaan yang unggul, adaptif, dan siap menghadapi tantangan di era yang terus berubah. Dengan keberhasilan pelatihan ini, ADW Consulting terus mengukuhkan posisinya sebagai mitra strategis bagi perusahaan-perusahaan dalam meningkatkan kapabilitas pengadaan mereka.
Untuk mengetahui lebih lanjut tentang investasi yang diperlukan untuk mengikuti pelatihan dan sertifikasi training, dari ADW Consulting, Anda dapat menghubungi: Widya Ayu (081293006211) atau melalui email: widya.ayu@adw.co.id.